:::: MENU ::::

Organisasi manajemen E-Bisnis, yang mengelola dan mengendalikan semua Brand Produk (Anak Perusahaan) yang di dirikan.

Selasa, 03 Agustus 2021


 

Istilah work from home atau bekerja dari rumah dewasa ini sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat. Masa pandemic yang disebabkan oleh virus corona sejak bulan maret tahun ini menyebabkan kita semua harus mengunci diri di rumah dan melaksanakan segala aktifitas dari rumah dan inilah yang dimaksud atau pengertian dari work from home.

Di masa- masa seperti ini, banyak orang yang menganggap bahwa work from home mendatangkan kerugian yang besar bagi beberapa pihak. Bisnis- bisnis yang sebelumnya berjalan yang lahir atau ada karena interaksi antar manusia atau penjual dan pembeli dirasa sangat dirugikan dengan metode work from home. Work from home memang sangat membatasi interaksi social karena kita diharusnya melakukan jaga jarak guna mendukung keberhasilan menekan angka penyebarluasan virus corona. 

Sejatinya, untung atau rugi adalah sebuah pilihan. Ketika kita dihadapkan oleh kenyataan seperti ini, kita sebagai makhluk hidup harus terus beradaptasi dengan situasi dan kondisi yang ada sehingga kita harus dengan cermat menemukan solusi. Bagaimana cara kita beradaptasi dengan situasi dan kondisi seperti sekarang ini?

Belajar 

Belajar merupakan sebuah proses dimana kita berupaya untuk membuat perubahan perilaku atau perubahan dari potesi perilaku sebagai hasil dari pengalaman yang didapat dari proses itu sendiri.

Bisnis online

Bisnis online merupakan sebuah pengertian dari segala jenis pekerjaan( dalam hal ini bisnis) yang dilakukan secara daring atau online dimana segala kegiatan transaksinya bersifat maya dan dengan memanfaatkan internet sebagai komponen kebutuhan primernya.

Belajar bisnis online

Belajar untuk berbisnis online berarti kita berproses untuk menjalankan atau mengikuti sebuah bentuk usaha yang berbasis daring yang kemudian akan membawa perubahan, dalam hal ini adalah profit atau keuntungan sebagai hasilnya.

Banyak manfaat yang bisa kita dapatkan ketika berbisnis online. Salah satunya adalah menghemat waktu, tenaga, dan biaya. Sebagaimana kita tahu bahwa bisnis online tidak memerlukan interaksi langsung dengan pembeli, dimana segala interaksi dapat dilakukan secara daring atau maya, maka kita tidak perlu menghabiskan banyak dana untuk membuka stan atau bahkan menyewa sebuah lokasi utuk berjualan, biaya tersebut dapat ditekan dan digunakan untuk keperluan lain. Selain itu, kita dapat melakukan bisnis online sembari melakukan kegiatan lain, misal, kuliah dan berbisnis, kita dapat melayani pembeli setelah kita selesai dengan kewajiban pokok, yaitu adalah kuliah. Benar- benar sebuah bisnis yang patut dicoba, selai efektif dan efisien, bisnis online juga menghasilkan keuntungan untuk diri kita.

Salah satu bisnis yang cocok untuk dicoba oleh kalangan muda adalah Bisnis Afiliasi Online. Bisnis ini merupakan Bisnis online dimana tugas utama nya adalah sebagai perpanjangan tangan yang nantinya akan merekomendasikan produk atau jasa orang / institusi lain dan menemukan pelanggan yang tepat, yang nantinya akan mendapatkan komisi dari setiap pembelian yang terjadi sehingga dengan bisnis ini, siapapun bisa mendapatkan keuntungan dengan tanpa harus keluar rumah. Bisnis Afiliasi Online Taxsia dapat menjadi salah satu pilihan utuk memulai berbisnis online.

Baca kisah pebisnis online yang sukses disini.


0 komentar:

Posting Komentar

A call-to-action text Contact us